Jumat, 02 Januari 2026

Kemiskinan semasa perang kemerdekaan (8): Jakarta

PENGANTAR

Kemiskinan di negeri kita ada di sebelum kemerdekaan, di saat perang kemerdekaan, setelah perang kemerdekaan, di masa pemerintahan Soekarno, Soeharto, dan boleh jadi hingga sekarang ini. Situasi rakyat miskin semasa perang tetapi lebih memilukan karena orang lain memiliki prioritas lain daripada memperhatikan mereka. Dan foto-foto rakyat miskin di masa perang menjadi lebih memiliki nilai propaganda karena publik luar dengan mudah mengasosiasikannya dengan perang, dan bisa menganggapnya sebagai dampak dari peperangan, yang bisa jadi benar.

Foto-foto berikut akan memperlihatkan rakyat miskin kita semasa perang kemerdekaan.


(klik untuk memperbesar | © Beeldbank WO2 / NIOD)

Waktu: 1946
Tempat: Jakarta
Tokoh:
Peristiwa: Tiga gelandangan berkerumun di sekitar Monumen Van Heutsz. Monumen ini berada di wilayah Menteng dan dibangun untuk mengagungkan dan mengenang "kemenangan" Jenderal Joannes Benedictus van Heutsz di Perang Aceh. Bangunan di di tahun 1960an diruntuhkan oleh pemerintah.
Fotografer:
Sumber / Hak cipta: Beeldbank WO2 (Tweede Wereldoorlog) / NIOD (Nederlands Instituut voor Oorlogsdocumentatie)
Catatan: Lihat juga rangkaian foto tentang kemiskinan semasa perang kemerdekaaan yang dimulai di posting ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar